Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Ayub 20:22-28

20:22 Dalam kemewahannya yang berlimpah-limpah ia penuh kuatir; ia ditimpa kesusahan dengan sangat dahsyatnya. 20:23 Untuk mengisi perutnya, Allah melepaskan ke atasnya murka-Nya yang menyala-nyala, dan menghujankan itu kepadanya sebagai makanannya. 20:24 Ia dapat meluputkan diri terhadap senjata besi, namun panah tembaga menembus dia. 20:25 Anak panah itu tercabut dan keluar dari punggungnya, mata panah yang berkilat itu keluar dari empedunya: ia menjadi ngeri. 20:26 Kegelapan semata-mata tersedia bagi dia, api yang tidak ditiup memakan dia dan menghabiskan apa yang tersisa dalam kemahnya. 20:27 Langit menyingkapkan kesalahannya, dan bumi bangkit melawan dia. 20:28 Hasil usahanya yang ada di rumahnya diangkut, semuanya habis pada hari murka-Nya.

Ayub 22:15-20

22:15 Apakah engkau mau tetap mengikuti jalan lama, yang dilalui orang-orang jahat, 22:16 mereka yang telah direnggut sebelum saatnya, yang alasnya dihanyutkan sungai; 22:17 mereka yang berkata kepada Allah: Pergilah dari pada kami! dan: Yang Mahakuasa dapat berbuat apa terhadap kami? 22:18 Namun Dialah juga yang memenuhi rumah mereka dengan segala yang baik--tetapi rancangan orang fasik adalah jauh dari padaku. 22:19 Hal itu dilihat oleh orang benar dan mereka bersukaria; orang yang tidak bersalah mengolok-olok mereka: 22:20 Sungguh, lawan kami telah dilenyapkan, dan peninggalan mereka telah habis dimakan api.

Ayub 27:16-17

27:16 Jikalau ia menimbun uang seperti debu banyaknya, dan menumpuk pakaian seperti tanah liat, 27:17 sekalipun ia yang menumpuknya, namun orang benar yang akan memakainya, dan orang yang tidak bersalah yang akan membagi-bagi uang itu.

Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Ayb 20:22-28;22:15-20;27:16,17
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)